Komunitas Blogger Surabaya - selamat malam kawand, Ini adalah posting ke-3 Blogger Surabaya setelah diperkenalkan. belum ramai memang, tapi Blogger Surabaya sendiri optimis untuk bisa membesarkan namanya di dunia blogging indonesia.. ceilah !
Sementara itu, Blogger Surabaya sendiri juga punya keinginan yang kuat untuk mencari sebuah
Komunitas Blogger Surabaya, namun setelah mencari dan melihat sebuah web yang mengajak bergabung atas nama Komunitas Blogger Surabaya, saya merasa kurang Comfort dan tak nyaman.
Alasan sederhana kenapa komunitas itu tak nyaman yaitu tak adanya Koordinasi antar anggota untuk lebih mengenal dan mempelajari ilmu tentang blog, tapi juga karna komunitas itu ada hanya untuk menambah member dan tempat share Link blog mereka sendiri untuk menaikkan traffic. Lalu buat apa ? ckck
Atau untuk memperbaikinya, bagaimana kalo aku, Kita sebagai Blogger Surabaya membuat sebuah Komunitas untuk blogger surabaya yang lebih prospek ke ilmu per blogging an ? Share SEO, atau hal lain misalnya ? ya, ini hanya sekedar usul saja. Kalau ada yang membaca dan setuju, Mari kita mulai ! :))